Gedung SMPN 1 Cibuaya. (AryaMandalika.ID)

Oknum Kepala SMPN 1 Cibuaya Diduga Mark up Penggunaan Dana BOS Tahun 2023

Berita Terbaru
Gedung SMPN 1 Cibuaya. (AryaMandalika.ID)
Gedung SMPN 1 Cibuaya. (AryaMandalika.ID)

KARAWANG, AryaMandalika.ID – Bantuan Operasional Sekolah (BOS) adalah bantuan Pemerintah untuk satuan pendidikan yang dikelola secara mandiri transparan dan akuntabel, oleh tim bos sekolah mengacu pada juklak/Juknis Bos.

Akan tetapi berbeda dengan SMPN 1 Cibuaya, Kecamatan Cibuaya, Karawang, yang diduga anggaran itu di Mark up oknum Kepala Sekolah.

Dugaan mark up oleh oknum kepala sekolah dana bos tahun 2022-2023, hal ini dalam realisasinya untuk pemeliharaan sarana dan prasarana sekolah serta item lainnya.

Dari keterangan beberapa narasumber kepada awak media ini menyebut, dirinya sangat menyesalkan atas kinerja Kepala SMPN 1 Cibuaya, yang tidak peduli terhadap pemeliharaan gedung sekolah.

“Dana BOS untuk anggaran pemeliharaan ada di dalamnya. Namun saat ini gedung sekolah terlihat sangat kusam akibat banyak plafon pada rusak dan tembok gedung cat nya terkelupas akibat tidak ada upaya dilakukan pemeliharaan,” paparnya.

Selain menduga Kepala sekolah telah mark up anggaran dana BOS untuk bagian pemeliharaan sarana dan prasarana, dirinya menduga kuat bagian dari dana BOS untuk biaya lainnya dipergunakan untuk keperluan pribadi.

“Yakin dugaan saya itu, dan saya sangat berharap kepada Disdikpora Kabupaten Karawang, agar menerjurnkan tim penanganan Bos untuk melakukan pemeriksaan terhadap Kepsek SMPN 1 Cibuaya,” imbuhnya.

Sayangnya hingga berita ini diturunkan Kepala SMPN 1 Cibuaya, belum berhasil ditemui untuk dikonfirmasi. (Red)

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *